GEMILANG DI IBU KOTA! – YUMNA ZHAFIRA AIMEE RAIH MEDALI PERUNGGU FLS3N TINGKAT NASIONAL

Yumna Zhafira Aimee Raih Medali Perunggu di FLS3N Nasional 2025

Prestasi membanggakan kembali diukir oleh siswi SMP Negeri 1 Tanjungpinang di panggung nasional. Yumna Zhafira Aimee, siswi Kelas 9.3, berhasil meraih Juara 3 dan membawa pulang Medali Perunggu dalam ajang bergengsi Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N) Jenjang SMP tahun 2025.

Puncak ajang FLS3N, yang mempertemukan talenta seni dan sastra terbaik dari seluruh Indonesia, diselenggarakan secara luring (tatap muka) di Jakarta. Acara ini berlangsung sejak tanggal 3 November dan akan berakhir pada 8 November 2025.

Yumna Zhafira Aimee berlaga di cabang lomba Mendongeng tingkat SMP. Persaingan di babak final sangat ketat, karena ia harus berkompetisi langsung dengan 10 peserta terbaik lainnya yang telah lolos seleksi ketat dari seluruh provinsi di Indonesia.

Di bawah bimbingan intensif guru pendamping, M. FEBRIYADI, S.Pd., M.Pd., Yumna mampu tampil memukau di hadapan dewan juri. Dongeng yang disajikannya dinilai memiliki kualitas, penjiwaan, dan teknik bercerita yang matang, mengantarkannya meraih posisi ketiga terbaik nasional.

“Yumna telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras yang luar biasa selama proses latihan. Medali Perunggu ini adalah hasil yang pantas ia dapatkan. Ia telah berhasil mengharumkan nama SMP Negeri 1 Tanjungpinang dan Provinsi Kepulauan Riau di tingkat Nasional.” — M. Febriyadi, S.Pd., M.Pd., Guru Pembimbing

Ajang FLS3N tahun ini mempertandingkan berbagai cabang lomba seni untuk jenjang SD dan SMP. Untuk jenjang SMP sendiri, cabang yang dilombakan meliputi Ansambel Campuran, Ilustrasi, Kreativitas Musik Tradisional, Mendongeng, Menulis Cerita, Menyanyi Solo, Pantomim, dan Tari Kreasi.

“Prestasi Yumna adalah bukti nyata bahwa bakat seni dan sastra siswa-siswi SMPN 1 Tanjungpinang mampu bersaing di kancah tertinggi. Kami berharap pencapaian ini dapat memicu semangat kompetisi dan kreativitas bagi seluruh siswa lainnya untuk terus berkarya dan berprestasi.” — Muhammad Dirman, S.Pd., Kepala SMP Negeri 1 Tanjungpinang

Selamat dan sukses untuk Yumna Zhafira Aimee!

SMP Negeri 1 Tanjungpinang Kembali Berjaya di FLS2N 2024!

Tanjungpinang, 8 Mei 2024 – SMP Negeri 1 Tanjungpinang kembali menorehkan prestasi gemilang di ajang Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Kota Tanjungpinang Tahun 2024 yang diselenggarakan pada tanggal 8 Mei 2024 yang dimulai pukul 08.00 – 15.000 WIB

Bertempat di Auditorium Kantor Walikota Tanjungpinang, para siswa SMP Negeri 1 Tanjungpinang menunjukkan bakat dan kemampuan mereka dalam berbagai cabang lomba seni, seperti desain ilustrasi, musik ansambel, dan pantomim.

Hasilnya, SMP Negeri 1 Tanjungpinang berhasil meraih 3 prestasi membanggakan, yaitu:

  • Juara 1 Desain Ilustrasi untuk ke-3 kalinya berturut-turut
  • Juara 2 Musik Ansambel
  • Juara 2 Lomba Pantomim

Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi para siswa, guru, dan staf SMP Negeri 1 Tanjungpinang dalam mempersiapkan diri menghadapi FLS2N Tahun 2024 sekaligus pemenang ini menjadi utusan Kota Tanjungpinang di tingkat Provinsi Kepulauan Riau.

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Tanjungpinang, Bapak Muhammad Dirman, mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh para siswanya. “Saya sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh para siswa SMP Negeri 1 Tanjungpinang. Prestasi ini menunjukkan bahwa sekolah kita memiliki banyak siswa yang berbakat dan kreatif,” ujar Bapak Dirman. Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan membantu SMP Negeri 1 Tanjungpinang dalam meraih prestasi ini.

“Terima kasih saya ucapkan kepada para guru pembina, staf, dan orang tua siswa yang telah mendukung dan membantu SMP Negeri 1 Tanjungpinang dalam meraih prestasi ini. Prestasi ini adalah hasil kerja keras kita bersama,” tambah Bapak Dirman.

Prestasi yang diraih SMP Negeri 1 Tanjungpinang di FLS2N Tahun 2024 tentunya diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk melaju ke babak selanjutnya di tingkat provinsi Kepulauan Riau hingga nanti ke tahap akhir di jenjang Nasinal. Semoga ini menjadi inspirasi bagi siswa-siswa dan diharapakn juga dapat memotivasi para siswa untuk meraih prestasi yang bergengsi lagi pada ajang lomba selanjutnya atau ditahun berikutnya.

Tetap Berprestasi ditengah Pandemi

Pandemi tak menyurutkan semangat pelajar di Kota Tanjungpinang untuk terus mencetak prestasi. Terbukti, dalam Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tahun ini, Kota Tanjungpinang berhasil menempatkan beberapa wakilnya untuk berkontestasi bersama pelajar pilihan lain se-Indonesia.

Salah satu pelajar ini adalah peserta didik dari SMP Negeri 1 Tanjungpinang yaitu Bening Nuuro Grahtitah Annaya yang mengikuti cabang lomba Desain Poster.

Berbeda pada tahun sebelumnya, pada masa pandemi Covid-19 seperti sekarang ini, peserta yang mengikuti FLS2N seluruhnya secara daring dan mengikutsertakan karyanya dari rumah dengan mengunggah karya lewat laman yang telah disediakan Pusat Prestasi Nasional selaku Panitia Pusat FLS2N Tingkat Nasional 2020.

Adapun penjaringan bakat terbaik dilakukan berjenjang. Mulai dari seleksi tingkat kota, provinsi, kemudian mereka yang terbaik maju ke tingkat nasional. Sebelumnya, pada tingkat Provinisi SMP Negeri 1 Tanjungpinang telah berhasil merebut juara 1 dari 6 peserta lainnya dari beberapa Kabupaten/Kota di Kepulauan Riau yang ikut berkontestasi. Selanjutnya Pada tingkat Nasional yang pelaksanaannya berlangsung pada tanggal 23 September lalu SMP Negeri 1 Tanjungpinang berhasil merebut juara harapan 3 pada lomba Desain Poster yang informasi pengumumannya telah disampaikan melalui akun Youtube Pusat Prestasi Nasional sore kemarin.

Pencapaian ini membuat peserta didik semakin giat belajar dan latihan. Walau kondisi ditengah pandemi. Tentunya tidak ada menyudutkan peserta untuk berprestasi.

Informasi Kelulusan SMPN 1 Tanjungpinang Tahun Pelajaran 2019/2020

AssalamualaikumWr. Wb. Salam sejahtera untuk kita semua

Dear ananda
Selamat atas kelulusanmu hari ini…
Selamat jalan, selamat menempuh pendididkan ke jenjang yang lebih tinggi.
semoga ananda selalu dapat menjaga nama almamater sekolah, nama orang tuamu dan namamu sendiri.
Dear ananda yang ibu sayangi…
Pengumuman kelulusan tahun ini berbeda dari tahun tahun sebelumnya, ananda tidak perlu datang ke sekolah untuk melihat informasi kelulusan cukup dari rumah saja dengan membuka halaman web ini

Tidak ada perpisahan, karena sejatinya kita tidak pernah terpisah sampai kapanpun kalian tetap terhubung dengan almamater sekolah ini. Kami hanya melepaskanmu untuk melanjutkan sekolah ke jenjang berikutnya.

Untuk bekal kalian meneruskan ke jenjang berikutnya, sementara ini kalian akan diberikan Surat Ketetangan Lulus dan surat keterangan berkelakuan baik yang dapat diambil di sekolah dengan ketentuan sebagai berikut :

  1. Telah mengembalikan buku perpustakaan dibuktikan dengan surat bebas perpustakaan (surat bebas perpustakaan pengambilannya terjadwal).
    Note: Bagi kelas 9 yang sudah mengembalikan buku dan belum memiliki kartu bebas pustaka agar dapat kembali mengambil surat bebas pustaka terlebih dahulu untuk mengambil surat keterangan lulus
  2. Menggunakan pakaian yang sopan dan memakai sepatu.
  3. Wajib menggunakan masker.
  4. Tidak boleh berkerumun. ikuti antrian yang diatur petugas.
  5. Cuci tangan menggunakan sabun sebelum memasuki ruangan di tempat yang telah disediakan.
  6. Jadwal pengambilan Surat Keterangan Lulus
    [table id=3 /]

Demikian yang dapat ibu sampaikan sekali lagi selamat dan sukses untuk ananda semuanya
Wassalamualaikum Wr. Wb.

Berikut ini keterangan kelulusan siswa/i SMPN 1 Tanjungpinang Tahun Pelajaran 2019/2020 dengan mengetikkan Nama di kolom pencarian

[table id=1 /]

REKAPITULASI :
Jumlah Peserta Laki-laki : 102 Orang
Jumlah Peserta Perempuan : 143 Orang
Jumlah Total Peserta : 245 Orang

Ditetapkan di : Tanjungpinang
Tanggal 05 Juni 2020
Kepala Sekolah

TTD

TRI ELIS SETIYOWATI, S.Pd.,M.M.
NIP. 196611301990022002

SMP Negeri 1 Tanjungpinang Kembali Meraih Poin Tertinggi Dalam Pentas Seni PAI

Senin, 26 Agustus 2019. Afiqah Nepa Maharani Hasibuan. Siswi SMP Negeri 1 Tanjungpinang ini berhasil mengalahkan 17 peserta lainnya dalam ajang lomba pidato pentas seni PAI. Dengan memperoleh nilai 177 Afiqah akan melaju ke tingkat Provinsi Kepulauan Riau. Disusul oleh perwakilan dari SMP Negeri 9 Tanjungpinang di posisi kedua, dan SMP Negeri 4 Tanjungpinang di posisi ketiga.
Pencapaian Afiqah ini dibina oleh Ibu Fitri Ningsih S.Pd.I selaku guru Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 1 Tanjungpinang. Tak hanya Afiqah, perwakilan SMP Negeri 1 Tanjungpinang lainnya, yaitu Muhammad Mubarak Jaya berhasil menduduki posisi ke-7 dari 18 peserta.

SMP NEGERI 1 TANJUNGPINANG MELAJU KE KANCAH NASIONAL

Minggu, 4 Agustus 2019 SMP Negeri 1 Tanjungpinang kembali memecahkan rekor. Dibawah bimbingan ibu Eva Widarsih selaku guru IPS di SMP Negeri 1 Tanjungpinang, tiga siswa SMP Negeri 1 Tanjungpinang berhasil meraih juara 1 lomba cerdas cermat mengenai Museum dan Kebudayaan. Afiqah Nepa Maharani Hasibuan, Nasywa Nadila, dan Ferdiand Barends Halomoan Sihaloho berhasil mengalahkan 30 peserta lainnya. Ini untuk yang pertama kalinya SMP Negeri 1 Tanjungpinang mengikuti lomba cerdas cermat ini, dan berhasil maju ke tingkat nasional.

SMP Negeri 1 Tanjungpinang mengirim 2 tim dalam pertandingan ini. Tim 1 yang berhasil maju ke tingkat nasional, sedangkan tim 2 yang beranggotakan Miftah Azis, Farrael, dan Tatiya berhasil masuk ke 5 besar.

Ketiga pemenang didampingi guru pendamping mereka akan berangkat ke Jakarta pada tanggal 9-13 Oktober 2019 dan kembali bertanding melawan 33 provinsi lainnya.

SMP Negeri 1 Tanjungpinang Meraih Juara 2 Dalam Ajang Lomba Membaca Puisi

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang melalui Museum Kota Tanjungpinang Sultan Sulaiman Badrul Alamsyah pada tanggal 27-28 Juli 2019. Seluruh SMP di Kota Tanjungpinang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Tidak hanya bagi siswa SMP, tetapi juga ada siswa SD se-Kota Tanjungpinang. Selain puisi, ada juga lomba mendongeng tingkat SD dan SMP se-Kota Tanjungpinang.

Dengan membawakan puisi berjudul ‘Tanah Air Mata’ karya Sutardji Calzoum Bachri, Delvita Army Tania, berhasil mengalahkan 14 pesaing lainnya. Ia berhasil membawa pulang satu Tropi dengan menduduki posisi kedua setelah melalui persaingan yang cukup ketat.